10 Januari 2018


                                 Awalnya rencana ini sangat susah dilaksanakan, kami berlima terhalang oleh schedule kerja yang bentrok,dan halangan lainnya tapi akhirnya kami pun bisa menentukan hari pendakian yah walaupun agak maksa sebenernya tapi ya sudahlah karna niat yang terlalu besar , Aku yang waktu itu kerja shift pagi langsung prepare untuk melakukan pendakian kira-kira Pukul 10:00 malam aku dan temanku berangkat bareng dari rumah menuju tempat berkumpul teman-teman yang terletak dimenguwi ,Sesampainya disana kamipun berangkat ke Bangli menuju gunung batur berbekal ingatan dan google maps untuk mencari jalan :D karna hanya saya yg pernah mendaki kesana duluan.

                 
     
                 Perjalanan kami mulai perjalanan dari Menguwi menuju kebatur mengambil jalan lewat gianyar melewati Tirta Empul, Suasana malam yg dingin membuat kami memelankan laju kendaraan maklum hanya membawa motor jadi berasa anginnya, setibanya disana kami disambut oleh kabut tebal "brrrrr dinginyoooo" kami mencari pos pendakian gunung, karna kami tiba larut jadi kami harus membangunkan petugas jaganya :D proses pendaftarannya cukup mudah kita hanya dikenakan biaya 10rb per orangnya, sebelum kami mendaki terlebih dahulu menghaturkan doa di pura dekat pos jaga ,setelah itu perjalanan kami lanjutkan dengan motor supaya lebih deket jalannya hehe,ohh iya kita masih bisa menuju ke atas gunung dengan motor lohh  cukup ikuti jalur yang udah ada aja, setibanya disana perjalannya kami mulai walaupun cuaca sedang tidak bersahabat mendung dan ada rintik-rintik hujan, perjalanan akan terasa berat untuk orang yang baru pertama mendaki, buat saya sih udah biasa , hehehe kalian harus siap mental dan fisik jangan memaksakan kondisi kalau memang tidak mungkin, sepanjang perjalanan kami hiasi dengan canda tawa walaupun nafas ter engah-engah :D , jangan lupa bawa air minum dan perbekalan yang secukupnya. untuk pendakian kira-kira memakan waktu 3jam karna waktu itu sedang hujan badai jadi kami berteduh di peristirahatan, pendakian kali ini termasuk sangat berkesan karna suasana yg berbeda dan teman yg seru, singkat cerita kami sampai dipuncak pukul 5 pagi sayangnya karna cuaca mendung matahrinya tidak terlihat tapi kami senang dengan pengalaman kali ini, dipuncak juga banyak orang yg mendaki dan hebatnya lagi dipuncak sudah ada warung yg menyediakan makanan dan minuman hangat warga lokal disana sudah terbiasa naik turun gunung makanya mereka bisa dengan mudah membawa barang dagangan ke atas, disana saya juga menjumpai anjing kintamani yg sangat jinak, setelah puas memanjakan mata dan foto-foto :D kami turun dan  kembali pulang, untuk yang baru pertama melakukan pendakian saya sarankan dimulai dari gunung batur karna jalannya yg dan medannya yg tidak terlalu sulit dan ketinggian kira-kira 1,717 sekian dari saya masih banyak tempat yg ingin kami kunjungi selanjutnya untuk yg mau mendaki selamat mencoba dan ingat jangan buang sampah sembarangan :)














0 Comments